Butuh Tantangan Baru? Ini 5 Ide Resolusi 2024
MyDovi / 25 January 2024Tahun baru, resolusi baru dong! Buka lembaran baru
dengan rencanakan perjalananmu dengan matang. Buat tahun 2024 ini jadi lebih positif
lagi dengan berbagai resolusi baru, ini dia 5 ide resolusi 2024 yang bisa bikin
kamu lebih sehat dan bahagia:
1. Peningkatan Kesehatan
Setinggi apapun impian atau resolusi kamu, hal
pertama yang wajib kamu tingkatkan adalah kesehatan. Kamu harus bisa fokus pada
gaya hidup sehat, seperti olahraga rutin, pola makan seimbang, dan tidur yang
cukup.
Gak perlu olahraga yang berat, kamu bisa mulai
dengan yoga di rumah atau lari di komplek rumah kamu, lho. Jangan lupa untuk
makan sayur atau makanan sehat lainnya agar gizi dalam tubuh bisa seimbang dan
bisa mencapai resolusi 2024 kamu dengan sehat bahagia.
2. Pengembangan Diri
Kamu buat goals baru di tahun 2024? Pengembangan
diri bisa jadi pilihan yang tepat! Tentukan tujuan baru kamu dengan berbagai
keterampilan baru.
Kamu bisa pelajari bahasa asing, memasak, merajut,
atau kamu bisa tingkatkan skill bekerja kamu dengan mengikuti bootcamp. Dengan
pengembangan diri, kamu jadi bisa menemukan skill dan peluang baru.
3. Keuangan dan Investasi
Ini bisa jadi resolusi terbaik buat tahun 2024 dan
di masa mendatang! Tetapkan jumlah tabungan atau investasi yang ingin kamu
capai tahun ini. Kamu bisa mulai dengan sisihkan uang kamu untuk ditabung dan
kurangi pengeluaran yang tidak terlalu kamu butuhkan.
Selain itu, pertajam pengetahuan kamu terkait
keuangan dan mulailah untuk investasi kecil. Jangan lupa untuk selalu bijak
dalam keuangan kamu, ya!
4. Relasi Sosial
Hubungan sosial yang kuat bisa bikin kamu bahagia
lho! Hal ini disebabkan karena adanya dukungan secara emosional. Tahun 2024,
kamu bisa pertimbangkan untuk jadikan perluasan jaringan sosial jadi salah satu
bagian resolusi kamu.
Kamu bisa mulai dengan per dalam hubungan dengan
keluarga dan teman terdekat. Kamu ingin hubungan sosial lebih positif lagi?
Kamu bisa melakukan kegiatan amal untuk memberikan dampak positif bagi
komunitas sekitar.
5. Mengatur Waktu Lebih Efektif
Efisiensi waktu merupakan kunci utama buat kamu
dalam mencapai tujuan dan bisa buat kurangi stres. Di tahun 2024 ini, kamu bisa
pertimbangkan buat perubahan secara positif dan efektif dalam kelola waktu.
Mulailah dengan menyusun jadwal harian yang
terstruktur dan tingkatkan keseimbangan hidup. Berikan batasan untuk hidup yang
lebih sehat, beri waktu untuk hobi yang kamu cintai, kurangi tekanan dalam
bekerja secara berlebihan, dan luangkan waktu kamu untuk menonton hiburan.
Kalau mau healing sejenak, siapkan dirimu untuk
liburan yang lebih hemat dengan digital voucher MyDOVI! Kamu bisa
temukan berbagai wahana dan kegiatan seru di Bali selama liburan akhir tahun di
DOVI Experience dengan diskon yang menarik.
Jadi, apa pun rencana liburan kamu di tahun ini,
pastikan untuk mengunduh MyDOVI yang tersedia di App Store dan Google Play Store untuk liburan yang lebih hemat!
1 thought on "Butuh Tantangan Baru? Ini 5 Ide Resolusi 2024"
7 Comment FoundPqcXVpfTm
04 July 2024 12:30OcCwDTel
PqcXVpfTm
04 July 2024 12:30OcCwDTel
kcFpaDLe
19 March 2024 08:06xLyKcpOqkiGdu
kcFpaDLe
19 March 2024 08:06xLyKcpOqkiGdu
kcFpaDLe
19 March 2024 08:06xLyKcpOqkiGdu
KPMcQkwShjdCEz
09 March 2024 13:55HYRQZUXSbvlPmIg
KPMcQkwShjdCEz
09 March 2024 13:55HYRQZUXSbvlPmIg
Leave a Comment
Your email address will not be published. Required fields are marked *